Kamis, 25 Juni 2009

PENDAKIAN LAWU via CETHO = PERSIAPAN EKSPEDISI ANGGREK LAWU III…….?

Minggu kemaren tepatnya tgl 27 feb- 1 mart 09, temen-temen KOMPOS mengadakan survey pendakian lawu lewat candi cetho untuk pengabdian temen-temen calon anggota KOMPOS. Mereka start dari base camp candi cetho kemudain lewat jalur yang jarang dilewati oleh pendaki umumnya dan sampai puncak Argo Dumilah 3262 mdpl.
Selain untuk melatih Menejemen Perjalanan Gunung, pendakian tersebut bertujuan untuk pengamatan vegetasi dari ketinggian …..m dpl sampai …..m dpl.
Mendengar kata-kata pendakian lawu, aku teringat saat KOMPOS mengadakan kegiatan Ekspedisi Anggrek Lawu II yang dilaksanakan pada bulan September 2001 (tanggalnya aku lupa) bahkan sebelumnya sudah dilakukan ekspedisi Anggrek Lawu I kalau ngga salah dilaksanakan pada bulan September 1999.


Banyak sekali materi yang bisa diambil saat kegiatan Ekpedisi Anggrek lawu I & II, yang paling nyata bahwa KOMPOS bisa mengidentifikasi dan mengelompokan anggrek Lawu 24 Genus dan 37 spesies (kalau keliru mohon koreksi) atau bahkan bisa lebih dari jumlah itu, karena KOMPOS baru bisa melaksanakan ekspedisi area Lawu Selatan.
Ekspedisi Anggrek Lawu I & II merupakan kebanggan tersendiri dari PMPA KOMPOS , karena PMPA KOMPOS merupakan Organisasi Mapala yang pertama kali mengadakan indentifikasi Anggrek Lawu, selain itu KOMPOS juga dijadikan pusat informasi bagi mapala maupun organisasi lain yang membutuhkan informasi tentang Anggrek Lawu.
(Kita bangga Choy……., KOMPOS jadi trend center).
Tapi sekarang kok sepi…ya ?
Kok sudah tidak ada mapala atau organisasi lain yang menanyakan anggrek …ya..?
Atau anggrek kita sudah tidak “laku” lagi …ya..?
Mungkinkah pendakian via cetho merupakan persiapan temen-temen KOMPOS untuk melanjutkan Ekspedisi Anggrek Lawu I & II …..? (mungkin ngga’ ya..)
Aku hanya bisa positif thinking, apa yang dilakukan oleh temen-temen KOMPOS hanyalah untuk kemajuan KOMPOS tercinta.


http://kompos.web.id/?p=138

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ada Komentar????